Header Ads

Situs Resmi DracOs Linux Diusili Hacker Sakit Hati

DracOs Linux adalah satu-satunya distro yang fokus di bidang penetration testing, seperti Kali Linux.

Nah siapa sangka situs dari sistem operasi DracOs Linux yang beralamat di dracos-linux.org masih menyimpan celah. Dan sepertinya celah tersebut berhasil dieksploitasi oleh defacer dengan kodenama Hacker Sakit Hati.
Meskipun tidak mengubah halaman depan situs, dengan mengunggah sebuah file di alamat https://dracos-linux.org/static/we.php sudah membuktikan bahwa defacer tersebut berhasil masuk ke server DracOs.
Selain meretas domain utama DracOs Linux, subdomain tempat download ISO DracOs di alamat dl.dracos-linux.org juga sempat berubah.
Tidak ada pesan khusus yang ditinggalkan. Hanya latar hitam dengan tulisan :
Hacked by Nice Day
Menurut penuturan pelaku, motif dari peretasan ini hanya iseng semata. Dia melihat iklan bersponsor di facebook dari fanspage DracOs Linux, dan mencoba menemukan celah di web DracOs.
Saat berita ini dirilis tampilan deface yang dibuat oleh pelaku sudah tidak ada. Sepertinya admin segera tanggap dan melakukan maintenance.
Namun kalian masih bisa melihat mirror nya disini :


@Sumber: NewsLinuxSec

No comments

Silahkan Komentar dengan bahasa yang sopan

Powered by Blogger.